Sunday, October 12, 2014

Sudut-sudut FORT ROTTERDAM

Melihat saksi sejarah di Makassar salah satu yang bisa dilakukan adalah mengunjungi Fort Roterdam. Benteng peninggalan Belanda ini punya sisi arsitektural cukup menarik yang lekat dengan gaya bangunan Eropa. Kondisi benteng dan bangunan-bangunan di dalamnya masih tampak kokoh dan terawat. Dengan bentuk bangunan yang tidak terlalu detail tapi tampak dari bentuk jendela, pintu dan bentuk atap bangunan serta tata ruangnya, memasuki benteng ini kesan yang timbul seperti tidak di Indonesia. Untuk memasuki benteng ini Anda cukup membayar dengan sukarela kepada petugas. Terdapat pula guide yang stand by siap mengantar Anda berkeliling dan menjelaskan setiap detil bangunan dan cerita di baliknya.
Pintu utama menuju ke dalam benteng
Sudut-sudut Fort Rotterdam yang berhasil saya abadikan
Saya kebetulan datang di sore hari, suasana tampak rame oleh banyak muda-mudi yang sekear konkow-konkow dan foto-foto. Tempat ini memiliki banyak view menarik untuk dijadikan sebagai obyek foto. Saya mencoba berkeliling sepanjang benteng dan memperhatikan setiap sudutnya. Sayangnya masih saja ada aksi vandalisme yang terjadi di beberapa sudut tembok. Cukup prihatin dengan generasi yang tidak menghargai sejarah, bagaimanapun aksi corat-coret tidak pada tempatnya adalah sebuah sikap yang tidak etis dan tidak bertanggung jawab.
Halaman depan Fort Rotterdam dari atas benteng di sore hari
Makassar, 18 Sept 14

No comments:

Post a Comment